Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2013

Sejarah Kantor Pos Kota Pekalongan

                  Kota Pekalongan sebagai kota pesisir yang berada Pantai Utara Jawa menjadi sebuah titik sentral bagi pemerintahan pada masa kolonial Belanda. Tak pelak jika ditetapkan sebagai ibu kota Karesidenan Pekalongan sehingga berbagai fasilitaspun didirikan diantaranya Kantor Pos Besar yang terletak di Jantung Kota kawasan Jatayu. Keberadaan Kantor Pos Besar Kota Pekalongan tidak terlepas dari sejarah panjang Pos Indonesia dimana Kantor pos pertama didirikan di Batavia (sekarang Jakarta) oleh Gubernur Jendral G.W Baron van Imhoff pada tanggal 26 Agustus 1746 dengan tujuan untuk lebih menjamin keamanan surat-surat penduduk, terutama bagi mereka yang berdagang dari kantor-kantor di luar Jawa dan bagi mereka yang datang dari dan pergi ke Negeri Belanda. Sejak itulah pelayanan pos telah lahir mengemban peran dan fungsi pelayanan kepada publik. Setelah kantor pos Batavia didirikan, maka empat tahun kemudian didirikan kantor pos Semarang untuk mengadakan perhubungan pos yang